FPTI Jakarta Timur Akan Menjalankan Rekomendasi Rapat Kerja 2024

Olahraga139 Dilihat

Jakarta, Markaberita.id

Pengurus Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kota Jakarta Timur, Rabu (6/02/2024), menggelar Rapat Kerja Kota di Aula Gelanggang Olahraga (GOR) Jakarta Timur, Jalan Otto Iskandar Dinata, Jatinegara.

Dengan tema “FPTI Jakarta Timur Bangkit Untuk Prestasi” Rapat kerja dihadiri oleh para pengurus dan 17 Klub Panjat Tebing SeJakarta Timur. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala UPT GOR Jakarta Timur bapak Dedi Dwi Widodo dan dibuka oleh Bapak Andree Fazara, Ketua KONI Jakarta Timur.

Kepala GOR Jakarta Timur, Bapak Dedy Dwi Widodo dalam sambutannya, mengapresiasi FPTI Jakarta Timur mau berbenah diri dalam meningkatkan kerjasama kelembagaan dengan Sudinpora Jakarta Timur khususnya UPT-UPT Gelanggang seJakarta Timur.

Bapak Andree Fazara, Ketua KONI Jakarta Timur berharap dan menitip pesan untuk membawa FPTI Jakarta Timur bergengsi dan disegani dengan melahirkan atlet-atlet berprestasi dari Jakarta Timur.

Baca Juga  Dibalik Prestasi KONI Kabupaten Bekasi dalam Porprov XIV Jabar KOMPI Buka - Bukaan Atlet Cabutan

Dedi Satria, Ketua Umum Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kota Jakarta Timur, mengatakan, untuk program kerja di tahun 2024 ini di prioritaskan program strategis yakni tata kelola pembinan prestasi atlit yang melingkupi 3 Bidang kerja, yakni Bidang Prestasi, bidang Organisasi dan Bidang Kompetisi.

“Untuk tahun 2024, rencana program kerja yang mesti kita persiapkan seperti bidang organisasi penataan tata kelola hubungan antar lembaga, pendataan dan kolaborasi klub klub hingga manajemen pelatihan, ujar dedi Satria

Selain itu, kata Dedi, di bidang prestasi ada seleksi atlit kota dalam sebuah program pemusatan latihan Kota (Pelatkot) dan work shop panjat tebing level pelajar se-Kota Jakarta Timur.

Baca Juga  Rapat Kerja FPTI Jakarta Timur Bangkitkan Prestasi Atlit

Untuk pengkaderan bibit atlit akan terus dilakukan di dengan penuh kesungguhan Kolaborasi dan kerjasama antara pengurus FPTI Jakarta Timur dan Para Pengurus Klub harus seiring dan seirama dalam meningkatkan kualitas prestasi atlit Panjat Tebing Jakarta yang pernah diraih dimasa lalu.

Hasil Rapat Kerja

Dalam Rapat kerja FPTI Jakarta Timur ada beberapa hal yang sudah dirumuskan yang antara lain adalah, Bidang Pembinaan dan Prestasi yang dimana akan membuat Pusat pelatihan tingkat Kota Jakarta Timur.

Bidang Kompetisi akan membuat satu perlombaan dalam tahun 2024.

Bidang organisasi akan membuat pendaftaran dan pendataan klub-klub panjat tebing.

Pada saat menyikapi kondisi Pengurus FPTI DKI Jakarta yang sudah memasuki 90 hari kerja belum memiliki Surat Keputusan untuk Pengurus, dalam Rapat Kerja telah disepakati untuk Mencabut Surat Mandat, Pemberi Suara dan Menarik sebagai Team Formatur. Hal disampaikan oleh pimpinan sidang Rapat Kerja FPTI Jakarta Timur

Baca Juga  NPCI Kabupaten Bekasi Persiapkan Keberangkatan 5 Atlet Lapis kedua di Pelatda Jabar

Hendra Irawan selaku Ketua bidang organisasi akan menjalankan segala Rekomendasi yang sudah disepakati dalam rapat kerja dan semua ini akan kami sampaikan secara bentuk laporan tertulis kepada Ketua KONI DKI Jakarta, Dinas Pemuda Olahraga, Ketua KONI Jakarta Timur, Kepala Suku Dinas Pemuda dan Olahraga Jakarta Timur serta PP FPTI tandasnya.(Red)

Komentar