Jalin Silahturahmi,Kapolres PALI Gelar Jum’at Curhat Di Desa Air Itam Penukal

 

PALI,Markaberita.id – Guna menjalani hubungan baik antara Polri dan masyarakat, Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K, M.H, bersilaturahmi dengan warga Desa Air Itam Kecamatan Penukal pada Jumat (8/3/2024) kemarin.

 

Silaturahmi ini dikemas dalam kegiatan Jumat Curhat yang diikuti oleh Kasat Binmas Polres PALI AKP Romi F.AR, M.H, Kapolsek Penukal Abab IPTU Arzuan SH, dan Bhabinkamtibmas Polsek Penukal Abab.

 

Dikesempatan itu Kapolres PALI menghimbau kepada masyarakat Desa Air Itam untuk menjauhi Narkoba, karena dampak negatif mengkonsumsi narkoba sangat berbahaya bagi kesehatan manusia.

 

“Dampak bagi pengguna narkoba atau kecanduan narkoba. Indonesia pernah darurat narkoba karena tingginya angka penyalahgunaan narkoba di indonesia,” kata Kapolres PALI kepada masyarakat.

Baca Juga  Sambut 1 Syawal 1445 H, Pertamina Hulu Rokan Zona 4 Selenggarakan Sholat Ied Hingga Halal Bi Halal

 

Lanjutnya, yang g lebih mirisnya lagi, banyaknya kalangan generasi muda yang mengkonsumsi narkoba. seharusnya generasi muda ini memimpikan masa depan yang cerah. ini justru masuk ke iming iming barang haram padahal narkoba itu nggak ada untungnya. euforianya hanya sesaat.

 

” Sisanya hanya menghasilkan penyesalan dan dampak buruk bagi kehidupan kita. seperti dampak fisik, psikologis dan ekonomi sosial, dampak fisik misalnya gangguan pada pola tidur, dampak psikologis misalnya perubahan emosi yang tidak terkontrol,” jelas AKBP Khairu Nasrudin.

 

Dengan adanya himbauan serta pengertian dampak dari penyalahgunaan narkoba, masyarakat Desa Air Itam mengucapkan terimakasih kepada Kapolres PALI.

 

” Kami sangat berterima kasih banyak kepada pak kapolres PALI yang telah memaparkan akan bahaya nya bagi pengguna narkoba,” ucap warga.

Baca Juga  Dalam Rangka Menjaga Keamanan Dan Ketertiban Sebanyak 70 Linmas Dari 7 Desa Di Kecamatan Sukakarya Ikuti Pembinaan Dan Pelatihan

 

Kegiatan dihadiri itu oleh Kepala BPMD PALI, Kabid Pemdes, Camat Abab, Kades Air Itam Perangkat Kecamatan Penukal, dan Perangkat Desa dan BPD Air Itam.(Hr/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *