PALI Sumsel,Markaberita.id–HUT BHAYANGKARA KE-78 yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2024 nanti, dimaknai dengan berbagai giat.
Salahsatunya di Polres PALI Polda Sumsel,menjelang puncak HUT Bhayangkara Ke-78 tahun ini,Polres PALI Jararan bersama unsur Forkopimda,Pegawai berbagai Istansi,Brimob,Polisi Pamong Praja,Insan Pers dan Masyarakat mengikuti kegiatan Donor Darah.
Giat yang diadakan diruang Dokkes Polres PALI ini, berlangsung dengan kondisi yang aman dan kondusif.
Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin,S.I.K,M.H, mengatakan bahwa giat ini merupakan salah satu dari aksi kemanusiaan untuk menolong sesama, dan jelang peringatan HUT Bhayangkara yang ke-78.
“Setetes darah kita yang sehat,sangatlah membantu saudara-saudara kita sedang sangat membutuhkannya,”buka pejabat nomor satu dijajaran Polres PALI.
Lebih lanjut dirinya mengajak semua masyarakat,untuk membantu sesama melalui giat donor darah ini.
“Dan giat ini merupakan rangkaian dalam menjelang HUT Bhayangkara yang ke-78, tak lupa pula kami mengucapkan Terima Kasih kepada semua pihak atas partisipasinya dalam kegiatan ini,”pungkas Kapolres pada Kamis (13/06/2024) setelah mendonorkan darahnya.(Hr/Red)