Film Wanita Ahli Neraka Hadirkan Sensasi Horor Lewat Bilik Neraka Nadwa Syifa

Jakarta ll Markaberita.id.-Di tengah maraknya film horor di Indonesia, hadir satu film yang akan mengguncang para penonton yaitu Wanita Ahli Neraka. Bukan sekedar menonton, para penonton juga diajak merasakan langsung ketegangan yang ditawarkan lewat sebuah pengalaman unik yang bernama “Bilik Neraka’.

Produser film ini, Ridla Annur, berbagi kisah seru mengenai bagaimana timnya menghadirkan pengalaman yang intens ini untuk para penggemar horor.

Dalam acara press conference & screaning yang digelar di XXI Epicentrum pada Selasa (12/11/2024), Ridla menjelaskan bahwa tim film Wanita Ahli Neraka ingin memberikan pengalaman horor yang lebih lengkap.

Lewat pengalaman ini, penonton bisa mendengar suasana menyeramkan yang dirasakan oleh karakter utama dalam film, seorang wanita yang ketakutan mengikuti petualangan bersama suaminya.

Baca Juga  Pastikan Penyaluran Beras Cadangan Pangan Pemerintah Berjalan Lancar,Polsek Tanah Abang Lakukan Pengamanan

“Jadi nggak cuma nonton filmnya aja, teman-teman juga bisa mencoba wahana yang bikin merinding dan menguji nyali. Kita kasih nih, ‘Bilik Neraka,’ tempat di mana kalian bisa merasakan cerita horor film ini dalam bentuk audio 360°,” ujar Ridla.

Ridla berbagi pengalaman unik dari ‘Bilik Neraka,’ “Banyak yang nggak kuat dan keluar sebelum satu menit,” katanya sambil tertawa.

Sensasi di bilik ini beneran terasa mencekam, bikin ngilu, bahkan ada yang langsung komat-kamit doa saking seramnya. Ridla juga mengungkapkan bahwa ide ‘Bilik Neraka’ ini terinspirasi dari pengalaman serupa yang mereka hadirkan dalam film ‘Home Sweet Loan,’ di mana ada ‘bilik curhat’. Kali ini, mereka ingin memberikan sesuatu yang berbeda dan sesuai dengan tema horor dari Wanita Ahli Neraka.

Baca Juga  Kopi Ekselsa Asal Sumedang Curi Perhatian Dunia Internasional

Kabar baiknya buat para penonton, ‘Bilik Neraka’ ini nggak cuma di satu tempat aja loh! Rencananya, bilik ini akan dibawa keliling beberapa lokasi di Indonesia biar semakin banyak yang bisa menikmati sensasinya.

Setelah mampir di Parung dan Blok M Plaza, minggu ini giliran BTM Bogor yang menjadi tempat untuk mencoba wahana bilik unik ini. Jadi, buat yang suka tantangan dan penggemar dan penggemar film horor, ini bisa jadi kesempatan buat uji nyali!

(Carim)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *