Drama di Menit-Menit Akhir, Belanda Tekuk Turki 2-1 di Babak 8 Besar Euro 2024

Markaberita.id — Laga sengit mempertemukan Belanda dan Turki di babak 8 besar Euro 2024 berakhir dengan kemenangan tipis 2-1 untuk tim Oranye. Pertandingan berlangsung di Stadion Olimpiada Berlin, Jerman. 7/7/2024.

Turki membuka skor lebih dulu melalui gol S. Akaydin pada menit ke-35. Namun, Belanda berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-70 lewat gol S. de Vrij.

Pertandingan yang semakin memanas itu akhirnya diputuskan di menit ke-76 oleh gol bunuh diri pemain Turki, M. Müldür. Gol di penghujung waktu tersebut membawa Belanda lolos ke Semifinal Piala Eropa 2024.

Di sisi lain, kekalahan ini membuat Turki harus angkat koper dari Euro 2024. Dengan lolosnya Belanda ke babak perempat final, mereka semakin dekat untuk mengulang prestasi juara Piala Eropa yang pernah diraih pada tahun 1988 silam.

Baca Juga  Konfirmasi Tak Direspon, Diduga Anggaran Advetorial di Diskominfo Kabupaten Bogor Dialokasikan ke Media Tertentu

(Foto: REUTERS)

(MR)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *