Sinode GPRY Pimpinan Ober Mawati Gelar Rakernas Sinergikan MPS dan MD Kembangkan Kemajuan Organisasi

Markaberita.id | Bogor, – Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Gereja Pimpinan Rohulkudus Yahweh (GPRY) dengan agenda membahas tentang program kerja selama satu periode, baik jangka pendek maupun jangka panjang. Dalam kegiatan ini, dilakukan pelaporan dan penyusunan serta penetapan program kerja Majelis Pusat Sinode (MPS) dalam upaya mengembangkan dan memajukan organisasi.

RAKERNAS GPRY berlangsung sejak tanggal 11-13 November 2024 bertempat di Puncak Bogor. Pdt. Rumondang M Sitompul M. Th sebagai ketua panitia dalam sambutannya menekankan pentingnya semangat, kerendahan hati dan rasa tanggung jawab, di mana semua pihak harus menjalankan peran masing-masing sesuai tugas pokok dan fungsi (Tupoksi).

Tentu kata Pdt. Rumondang harus dengan kompetensi yang dimiliki para hamba Tuhan. Sehingga dapat menghasilkan ide, gagasan dan program yang bisa menjadi kompas bagi perjalanan organisasi GPRY di tahun-tahun mendatang.

Baca Juga  Diduga Terjadi Kejanggalan Dalam Penangkapan Terhadap Masyarakat, Wasekjen AMI Angkat Bicara

Sementara Pdt. Ober Mawati M. Th selaku ketua umum, dalam khotbahnya mengingatkan agar supaya para hamba Tuhan memperlengkapi diri dengan karunia pelayanan serta mampu untuk menjadi teladan demi ke pujian dan kemuliaan nama Yahweh
Suasana Rakernas bertambah meriah dengan pemotongan kue tar sebagai penanda perayaan HUT Gereja Pimpinan Rohulkudus Yahweh yang ke 50 tahun.

Perayaan tersebut dirayakan bersama seluruh hamba Tuhan dari berbagai daerah di Indonesia dengan melantunkan lagu selamat ulang tahun dan semoga panjang umur. 50 tahun menjadi momentum GPRY akan semakin memuliakan Nama Elohim yang di sandangnya dan Api ROH Kudus semakin memanifestasikan kuasaNYA untuk masuk ke dalam era Pemulihaan akan segalanya bagi kegenapan Firman HUA.
Kembali pada Pendeta Ober Mawati selaku ketua umum menegaskan melalui Rakenas tahun 2024 ini, diharapkan semua majelis pusat sinode, majelis daerah dan majelis wilayah dapat bersinergi dan berkontribusi secara aktif untuk terciptanya efektifitas dan efisiensi demi tercapainya target dalam setiap program.[Romo Kefas]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *