Ibu Dari 4 Anak Yatim Terharu Rumahnya di Perbaiki Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi

Bekasi-Jabar || Markaberita.id

Tim Bedah Rumah Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila (MPC PP) Kabupaten Bekasi kembali serahkan kunci rumah untuk anak yatim yang baru saja selesai dibangun dari Nol di Kp Bulak RT 03/09 Desa Pantai Harapan Jaya Kecamatan Muara Gembong, Selasa (14/11/2023).

Penyerahan kunci rumah yang di tempati 4 orang anak yatim milik ibu Sini (50) itu dihadiri, Iwan Setiawan selaku Sekertaris MPC PP Kabupaten Bekasi H. Wasju Juanda Bendahara MPC PP, Hasan Basri Akrab disapa Agiliano Komandan KOTI Mahatidana PP Kabupaten Bekasi, Bidang Hankam MPC PP, Ketua dan Pengurus PAC PP Muaragembong, Sukakarya, Sukawangi dan Juga PAC PP Cabang Bungin

Warga penerimaan bantuan bedah rumah, Ibu Sini mengucapkan terima kasih banyak kepada Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi, yang telah membantu membangun rumahnya dari Nol

Baca Juga  Kapolres PALI Pimpin Langsung Giat Jum'at Curhat di Desa Muara Ikan

“Saya mengucapkan terimakasih, bersyukur kepada Pemuda Pancasila semoga kebaikan ini dibalas oleh Allah SWT, semoga diberikan kesehatan selalu,” kata Ibu Sini dengan haru.

Sekretaris MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi Iwan Setiawan mengatakan, bahwa ini adaah bukti kongkrit dari kerja nyata Pemuda Pancasila di Kabupaten Bekasi yang telah di Motori tim bedah rumah berserta kader Pemuda Pancasila lainnya.

“Ini merupakan bentuk kerja nyata bahwa Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi yang dimotori oleh Tim Bedah Rumah dan support dari Ketua MPC H. Apuk Idris dimana sudah 32 unit rumah yang telah dibangun dan hari ini kira resmikan rumah warga di Muaragembong,” kata dia.

Iwan lentik sapaan akrab, Iwan Setiawan mengajak kepada masyarakat untuk bersama-sama berbagai kasih untuk mengurai kesulitan agar menjadi ringan, dan pesan kepada penerima agar jaga rumah yang sudah dibangun ini dengan baik, jadikan tempat tinggal dan beribadah.

Baca Juga  Kapolres PALI Hadiri Sidang Paripurna Istimewa dengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI Joko Widodo di Ruang Rapat DPRD PALI

“Pesan kami, jadikan rumah ini tempat tinggal sekaligus ibadah, do’a kan kami semua Pemuda Pancasila agar terus mendapatkan rejeki agar dapat berbagi dan dijauhkan dari segala kesulitan, terutama bagi kader Pemuda Pancasila yang sedang memiliki hajat, dari hajat yang ingin menjadi anggota dewan, menjadi pengusaha, dan lainnya,” harapa iwan lentik

Sementara itu, Bendahara MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi H. Wasju Juanda meminta kepada tim bedah rumah agar tetap semangat. Sebagai pimpinan dirinya siap mensupport dan mendukung tim bedah.

“Saya mengucapkan terimakasih kepada tim bedah rumah, saya berharap jangan patah semangat harus bangun semangat Insyallah tidak akan ada yang berat ketika kita gotong-gorong, kami dari unsur pimpinan akan terus mendukung keluarga besar Pemuda Pancasila, berat kita sama kita pikul, ringan kita sama jinjing Insyallah semua akan lancar,”terang H.Wasju

Baca Juga  Pj Bupati Bekasi Resmi Buka Liga Askab PSSI U-9 Sampai U-17 Tahun 2023

Ditemui dilokasi yang sama H. Nuryadi Dilay mengatakan bahwa kesulitan itu ada. Akan tetapi apa yang menjadi kesulitan akan terbayar ketika senyum dari adik yatim karena rumah tinggalnya Dibangun hingga layak dihuni.

“Selama ini kita jujur memang sulit, tapi kesulitan itu terbayar dengan senyuman adik-adik yatim yang hari ini sangat bahagia, tidak yang sulit kalau semua kia kerjakan bersama-sama, insallah tinggal kekompakan saja yang mudah-mudahan kedepan Pemuda Pancasila lebih kompak,” terang dia.

“Karena kita pemuda Pancasila dititipkan amanat Pancasila yang merupakan simbol negara yang harus kita jaga bersama-sama, dan mudah-mudahan kita selalu dimudahkan rejeki, agar terus bisa berbuat baik dan membantu masyarakat yang membutuhkan,” tandasnya.

(***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *