Jakarta, Markaberita.Id
PJ (Pejabat) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono melakukan kunjungan ke kantor walikota Jakarta Barat yang dimana Yani Wahyu Purwoko berkantor, Kunjungan PJ dilakukan pada hari senin (21/11).
Dalam kunjungannya PJ Heru Budi Hartono menghimbau seluruh jajaran pemkot Jakarta Barat untuk rutin meninjau sarana dan prasarana umum seperti trotoar, jalur, saluran air.
“Dihimbau untuk dapat meninjau langsung pekerjaan-pekerjaan umum”, kata Heru.
Bahkan Heru meminta kepada Pengkot Jakarta Barat tetap disiplin bahkan mempertahankan kedisiplin dalam bekerja.
Ari Kurniawan selaku Ketua Umum Sahabat Pemuda Jakarta Barat (SPJB) saat dimintai keterangan secara resmi (21/11), mengatakan kepada awak media, Kami dari SPJB mendukung langkah-langkah tegas yang dilakukan oleh PJ Heru Budi Hartono dalam memberi tindakan yang tegas dan terukur kepada Walikota Jakarta Barat.
“kami mendukung langkh PJ Gubernur dKi Jakarta pak Heru Budi Hartono, bahkan dengan kedatangan PJ Gubernut menjadi teka-teki apakah walikota jakarta barat akan di rotasi atau tidak atas tragedi kemanusian yang memakan nyawa seminggu yang lalu di Kalideres.”katanya.
Tambahnya, dengan kedatangan PJ Gubernur ke kantor walikota Jakarta Barat yang secara langsung membuktikan PJ adalah pemimpin yang mau mendengar suara-suara dari arus bawah.
Harus diakui dalam seminggu penuh wilayah Jakarta Barat penuh dengan masalah bahkan Yani selaku walikota Jakarta Barat memenuhi headline pemberitaan dimedia, baik dimedia online, cetak maupun tv,tuturnya.(Red)